Tim Media PERSIS

18 Mei 2022


Syarat dan Ketentuan Pembelian Tiket Eksebisi Persebaya vs PERSIS

Syarat dan Ketentuan Pembelian Tiket Eksebisi Persebaya vs PERSIS

Tim Media PERSIS
18 Mei 2022

Manajemen PERSIS memutuskan untuk menjual tiket laga eksebisi Persebaya vs PERSIS melalui PERSIS Store & Cafe sejumlah 2000 tiket, yang diperuntukkan kepada suporter yang belum mendapatkan kuota lewat tiket yang didistribusikan melalui kolektif suporter.
(Landscape)_Slide_1_INFO_TIKET.jpg+1652872895377
Informasi penjualan tiket Persebaya vs PERSIS.

Manajemen PERSIS memutuskan untuk menjual tiket laga eksebisi Persebaya vs PERSIS melalui PERSIS Store & Cafe sejumlah 2000 tiket, yang diperuntukkan kepada suporter yang belum mendapatkan kuota lewat tiket yang didistribusikan melalui kolektif suporter. Tiket dijual secara offline dengan pembelian maksimal 1 tiket untuk 1 orang, mengacu pada regulasi yang ditetapkan oleh manajemen Persebaya selaku pihak penyelenggara. Suporter bisa mendapatkan tiket eksebisi Persebaya vs PERSIS dengan tata cara dan ketentuan sebagai berikut:


1. Ketentuan Umum


a. Alokasi dan kuota untuk tiket tandang akan menyesuaikan dengan kapasitas stadion penyelenggara pertandingan, peraturan dan regulasi dari penyelenggara.


b. Penetapan harga tiket tandang akan menyesuaikan dengan harga yang sudah ditetapkan oleh pihak penyelenggara pertandingan.


c. Penempatan tribun untuk penonton pada pertandingan tandang akan menyesuaikan dengan ketentuan dari pihak penyelenggara pertandingan


d. Klub mengharapkan kepada penonton yang melakukan perjalanan atau menghadiri pertandingan tandang untuk mengedepankan nama baik dan reputasi klub.


e. Untuk dapat membeli tiket tandang, penonton harus menyiapkan sejumlah dokumen yang sudah ditetapkan oleh klub. Detail dokumen akan ditulis di bawah.


f. Klub tidak memberikan penawaran spesial untuk setiap pembelian tiket tandang.


2. Informasi Penjualan Tiket Tandang ke Surabaya


PERSEBAYA vs PERSIS Solo

Minggu, 22 Mei 2022

Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya


a. Tiket tandang akan dijual pada hari Kamis, 19 Mei 2022 dan Jum’at, 20 Mei 2022. Pukul 11.00 WIB - 20.00 WIB hanya di PERSIS Store & Cafe.


b. Satu orang hanya diperbolehkan untuk membeli satu tiket tandang dengan membawa dokumen persyaratan yang sudah ditetapkan oleh penyelenggara pertandingan, yaitu:


1. Kartu Tanda Penduduk Asli.

2. Sertifikat Vaksin Dosis Ke-3/Booster untuk penonton usia di atas 18

tahun, dan Sertifikat Vaksin Dosis Ke-2 untuk penonton usia di bawah 18 tahun yang tercantum pada aplikasi Peduli Lindungi.


c. Klub mengalokasikan penjualan di PERSIS Store & Cafe sebanyak 2000 tiket tandang.


d. Harga tiket: Rp 75.000,00 (Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah) dan pembeli bisa melakukan transaksi dengan cara:


1. Transaksi tunai, diharapkan membawa nominal uang pas.

2. Transaksi virtual melalui QRIS.


e. Tiket yang sudah dibeli tidak bisa ditukarkan atau dikembalikan kepada pihak klub.


f. Klub tidak menyediakan layanan platform streaming apapun.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Nikmati berita terkini, jadwal pertandingan, profil pemain, video eksklusif, pembelian tiket dan merchandise.

Id ExpressAladin
SmartfrenAladin

Tim

Senior

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo