PERSIS mengakhiri laga dengan hasil imbang 2-2 atas tim tamu Bali United pada laga pekan ke-26 Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo pada Kamis (6/3) malam. Dua gol dari Laskar Sambernyawa dicetak oleh Moussa Sidibe lewat sepakan di titik putih pada menit ke-54, serta gol penyama kedudukan lewat sundulan kepala oleh Cleylton Santos pada menit ke-90+8.
Pelatih kepala PERSIS, Ong Kim Swee yang hadir pada sesi after-match press conference, mengomentari jalannya pertandingan. Menurutnya, tim belum mampu memaksimalkan peluang yang didapatkan, terutama pada babak pertama. Namun ia menggarisbawahi perjuangan tim yang pantang menyerah sebagai modal penting untuk laga berikutnya.
“Ya, kita melepaskan banyak peluang, terutama pada babak pertama di mana kita mengawal permainan dengan begitu baik namun gagal menyempurnakannya,” ujarnya.
Ia menambahkan, “setelah memimpin, kita kehilangan fokus, namun apa yang ditunjukkan para pemain yang berjuang hingga peluit akhir, kita mampu mendapatkan satu poin penting. Semangat juang yang ditunjukkan pemain merupakan satu hal yang positif untuk kita meneruskan pertandingan yang akan datang.”
Merespons penyelesaian akhir Laskar Sambernyawa yang belum mampu dikonversi maksimal terutama peluang yang didapat lewat eksekusi bola mati, Ong Kim Swee mengakui bahwa dirinya akan meningkatkannya untuk pertandingan berikutnya.
“Ini terjadi pada beberapa pertandingan yang kita lalui, namun kita harus memuji proses penciptaan peluang-peluang yang kita buat. Kalau kita lihat secara statistik, kita memiliki peluang dari sepakan sudut, tendangan bebas, namun kita harus perbaiki lagi. Ini merupakan kelemahan kita, dimana peluang-peluang set pieces ini, kita tidak dapat memaksimalkan,” ujarnya.
Ia menambahkan, “namun kita harus ingat, gol penyama kedudukan lahir dari set pieces. Kita harus memperbaiki lagi set pieces yang kita dapatkan.”
Pelatih berkebangsaan Malaysia ini juga merespons alasan dipilihnya Sho Yamamoto yang mengemban tugas menjadi kapten bagi Laskar Sambernyawa pada beberapa pertandingan terakhir. Menurutnya, pemain berpaspor Jepang tersebut memiliki pengalaman dan konsistensi yang baik, sehingga dirinya percaya Sho dapat memimpin para penggawa di lapangan.
“Kalau melihat dari segi pengalaman dan pemain yang beraksi pada starter, saya percaya Sho mampu melakukan tugas yang konsisten. Ia bermain sangat sering dengan PERSIS sebelum saya bergabung. Sehingga, saya percaya dirinya mampu mengemban tugas sebagai kapten dengan baik” jelas OKS.
Turut hadir mewakili para pemain, Jordy Tutuarima, menyatakan bahwa ia dan rekan-rekannya bermain sangat baik pada babak pertama, serta memberikan kredit kepada tim yang berjuang hingga menit akhir.
“Jika anda melihat hasil ini, mungkin orang berpikir baik-baik saja mendapatkan hasil imbang melawan Bali, tetapi jika Anda melihat permainan di babak pertama, kami melakukannya dengan sangat baik, dan kami mengendalikan permainan. Babak kedua sedikit berubah, kami memberi mereka terlalu banyak ruang untuk bermain dan mereka menciptakan lebih banyak peluang di babak kedua. Namun, sebuah hal positif bahwa kami terus berjuang hingga menit terakhir. Saya pikir tim menjadi lebih baik dan lebih baik lagi,” ujarnya
Ia kemudian menambahkan, “saya pikir hasil ini sangat penting, kami mendapatkan 5 laga berturut-turut tanpa kekalahan. Penting bagi kami untuk meraih poin. Setiap poin menjadi berharga untuk modal selanjutnya,” pungkas Jordy.