Tim Media PERSIS

22 Jul 2024


PERSIS Menambah Komposisi Pemain Asing Dengan Datangkan Facundo Aranda

PERSIS Menambah Komposisi Pemain Asing Dengan Datangkan Facundo Aranda

Tim Media PERSIS
22 Jul 2024

PERSIS kembali mendatangkan satu tambahan amunisi asing yaitu Facundo Aranda. Ia sudah bergabung bersama skuad Sambernyawa untuk turnamen pra-musim Piala Presiden 2024.
1721631061880-WhatsApp Image 2024-07-22 at 13.50.53_a210b991.jpg
Facundo Aranda resmi menambah kuota pemain asing PERSIS. (Dok: Tim Media PERSIS)

Jelang kompetisi Liga 1  musim 2024/2025, PERSIS mulai mengumumkan jajaran pemain secara asing satu per satu. Pasca mengumumkan Karim Rossi dan Eduardo Kunde, PERSIS kembali mendatangkan satu tambahan amunisi asing yaitu Facundo Aranda. Ia sudah bergabung bersama skuad Sambernyawa untuk turnamen pra-musim Piala Presiden 2024.


Membela FK Jezero dari kasta tertinggi Liga Montenegro, musim 2023/2024 Facundo mencatatkan jumlah laga sebanyak 29 kali dengan kontribusi tiga gol dan dua asis. Ia juga sempat bermain di tanah kelahirannya, Argentina bersama Boca Juniors II, San Telmo I,I dan SP Penarol.


Pemain berpaspor Argentina ini merasakan antusiasme ketika mendapatkan kesempatan untuk bermain di Liga 1 bersama PERSIS. Ia juga berharap dapat diterima oleh para suporter.


“Ini adalah kali pertama saya bermain di Indonesia, saya sangat antusias untuk bersaing di liga yang sedang berkembang pesat ini. Saya sangat senang berada di sini dan berharap bisa membawa banyak kebahagiaan bagi para suporter.”


Berposisi sebagai sayap kiri, Facundo juga biasa bermain sebagai sayap kanan dan penyerang tengah. Ia menyatakan kesiapannya untuk membela Laskar Sambernyawa untuk musim 2024/2025.


“Saya siap memberikan segalanya untuk tim ini, targetnya adalah meraih hasil terbaik bersama PERSIS dan semoga kita dapat mencapainya.”


Ia juga akan mengerahkan potensi yang dimiliki untuk membawa PERSIS kembali ke jalur prestasi, “saya akan bekerja keras untuk menunjukkan talenta saya dan membawa PERSIS naik ke puncak tertinggi," tutup Facundo.

Kata Kunci Terkait
Bagikan

Berita Lainnya


Download Aplikasi PERSIS

Nikmati berita terkini, jadwal pertandingan, profil pemain, video eksklusif, pembelian tiket dan merchandise.

Id ExpressAladin
SmartfrenAladin

Tim

Senior

Dapatkan Info Terbaru

Unduh Aplikasi

Google Play

App Store

Copyright © 2024 PERSIS Solo