Laskar Sambernyawa melakoni laga uji tanding internal pada Minggu (6/4) sore di Stadion Sriwedari, Solo sebagai usaha mengembalikan kebugaran pertandingan para pemain untuk kembali menjalani pertandingan di Liga 1 2024/2025.
Pasca pertandingan, Ong Kim Swee memberikan tanggapan terkait tim yang menjalani pertandingan internal tanding. Ia menggarisbawahi pentingnya laga internal untuk adaptasi menghadapi laga selanjutnya pada 12 April mendatang kontra Malut United.
“Penting bagi kita untuk mendapatkan pertandingan uji tanding walaupun kita tidak mendapatkan tim-tim yang biasa bermain di liga. Internal games ini amat penting bagi kita untuk mendapatkan match fitness. Termasuk untuk menghadapi pertandingan nanti, di mana kita akan bermain pada pukul 15.30 sore,” tuturnya.
Pelatih berkebangsaan Malaysia ini menambahkan, “ini penting bagi kita untuk beradaptasi, dan saya harap beberapa hari lagi sebelum kita bermain melawan Malut United kita harus melakukan persiapan dengan lebih rapi.”
Sebelumnya, Laskar Sambernyawa telah melakukan 1 kali laga internal pada 28 Maret lalu untuk menjaga kebugaran pertandingan para penggawa.
Sementara itu pelatih fisik PERSIS, Oscar Balaguer memberikan kondisi terkini terkait kebugaran pemain serta persiapan yang dilakukan jelang laga selanjutnya. Menurut pria berpaspor Spanyol ini, para pemain bekerja keras untuk meningkatkan performa mereka, dan ia senang para pemain menunjukkan performa yang baik saat menjalani latihan.
“Saya rasa dua minggu terakhir ini kami bekerja sangat keras. Kami juga melakukan dua pertandingan internal, jadi saya rasa kami tampil jauh lebih baik setelah mendapatkan jeda kompetisi.”
“Mulai besok kami akan mempersiapkan diri melawan Malut United. Saya rasa penampilan para pemain sangat bagus karena para pemain tetap melakukan tugasnya dengan baik dan kami sudah menyelesaikan bulan Ramadan, jadi kami tidak memiliki kendala apa pun. Para pemain yakin mereka akan menunjukkan penampilan yang bagus,” pungkas Oscar.